Pages

Kamis, 26 Desember 2013

RFID Honda Bikers Day 2013

Minggu lalu (14-15 desember 2013) ada Honda Bikers Day 2013...

Saya melihat ada hal menarik disana, yaitu penggunaan gelang RFID bagi pesertanya yang terdaftar.
Menurut saya, penggunaan gelang RFID ini sebuah terobosan yang oke dan mungkin yang pertama kali ada dalam acara kumpul pengguna sepeda motor...

Fungsi gelang RFID-nya yang saya tahu itu untuk memudahkan memprediksi jumlah peserta yang hadir, mengetahui segmentasi pengguna sepeda motor yang hadir (scooter, cub, sport atau yang lain) dan untuk foto di booth foto.

Ini dia foto gelang RFID nya...
Warna merah mencolok dengan logo sayap Honda...


Cukup keren,
Hanya nggak tahu deh ketahanan karetnya berap lama?

Seperti sudah dijelaskan di atas, gelang tersebut di acara Honda Bikers Day 2013 kemarin bisa dipakai untuk foto di booth khusus yang disediakan di  beberapa lokasi acara.


Pengunjung tinggal mendekatkan gelangnya ke area scanner gelang, lalu ambil foto.
Setelah itu foto akan otomatis masuk ke facebook kita dan mengabarkan bahwa kita berfoto di acara ini...




Sayang ketika sore hari, hujan turun...
Booth foto RFID terpaksa ditutupi plastik, dan beberapa booth juga dimatikan.


Sesuai keterangan di press conference,
Gelang RFID Honda ini bisa dipakai untuk mengethui segmentasi kendaraan peserta yang hadir.

Mungkin akan lebih oke lagi gelang RFID tersebut bukan sekedar alat untuk foto,
Tapi dengan gelang tersebut, kita bisa mengecek parts catalog, harga parts (type sepeda motor kita yang datanya dimsukkan ke gelang tersebut), bisa mengecek AHASS terdekat yang sanggup/siap menangani sepeda motor kita (misalnya AHASS yang siap menangani CBR250 injeksi),

Rasanya masih bisa dikembangkan lebih jauh mengenai penggunaan gelang RFID honda ini...

Sedikit menyinggung tentang acara Honda Bikers Day 2013 kemarin,
Acaranya sendiri bagus, hanya sayang hujan datang di malam minggu, sehingga area panggung utama kurang ramai oleh peserta. Saya lihat banyak peserta yang lebih memilih berteduh di tenda-tenda sponsor... 


Khas nya PT Astra Honda Motor...
Petunjuk toilet, mushola, sampai area evakuasi tersebar rapi dan informatif di beberapa area.



Sesuai tujuan PT Astra Honda Motor,
Tujuan diadakannya Honda Bikers Day di beberapa tempat juga untuk mengenalkan tempat-tempat pariwisata di indonesia (seni dan budaya). Disini kita bisa berwisata air menikmati pantai anyer seperti ini....


Ada juga yang memadu kasih...
aduh romantizzz...


Ada juga yang bertemu dan berkumpul dengan sobat-sobat perkumpulan motornya...


Sampai menambah penghasilan dengan berdagang...


Yah intinya Honda Bikers Day adalah ajang silaturahmi yang difasilitasi oleh PT AHM, semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut agar tali silaturahmi dan pariwisata di indonesia juga hidup...

Kita tunggu acara Honda Bikers Day 2014 akan ada dimana?

Yang mau dagang di HBD 2014 harap siapkan ide dan barang dagangannya dari sekarang...
Yang mau touring dan kumpul-kumpul di HBD 2014 harap atur jatah cuti dan dana untuk bulan desember tahun 2014...

Kalau berlebaran (Iedul Fitri) kita berkumpul bersama keluarga,
kalau bermotor Honda, kita berkumpul di Honda Bikers Day...
Sampai jumpa (insyaAllah) di Honda Bikers Day berikutnya...

BOLT! 4G

BOLT! Super 4G


Yup...
Solusi irit buat mendapatkan performa jaringan 4G tanpa harus mengganti ponsel atau komputer kita yang belum mendukung jaringan 4G / LTE (Long Term Evolution)

Terimakasih kepada mas Sapto (http://kmphlynx.wordpress.com/) yang membantu mendapatkan unit paket BOLT! modem mobile WiFi type ZTE MF90

Setelah membuka cover plastiknya,
kita perosotin isinya (jangan disobek-sobek covernya, cukup di prosotin saja ke bawah)


Kita bedah satu-satu komponennya...
Di dalam paket ini (Modem ZTE MF90), terdapat :
  1. Modem nya.
  2. Battery modem.
  3. Kabel USB.
  4. Charger.
  5. Buku Panduan Pengguna.
  6. Karu Garansi.
  7. dan yang ditempel diluar box modem tapi ada di dalam plastiknya adalah simcard BOLT! nya sendiri.
Lanjut...

Modemnya diproduksi oleh?
Weh keren...
beneran nih diproduksi di indonesia?
atau hanya dirakit di Indonesia?


Ini unit modemnya...


Kelengkapan lainnya bisa dibuka di kotak ini (bukanya ada satu sisi yang mudah untuk menarik penutupnya)...


Geser penutup belaknganya ke arah atas...


Terdapat slot SIM CARD BOLT! dan slot MicroSD.
Slot MicroSD di buku petunjuk tertulis dapat diisi sampai kapasitas 32 GB, tetapi di web saya lihat bisa diisi sampai 64 GB... Yah kita coba saja nanti...


Battery lumayan untuk sebuah modem... 2300 mAh,
wow sudah hampir sama kapasitasnya dengan kebanyakan battery-battery ponsel android di pasaran.
Kayaknya bisa lebih tahan lama, karena modem ini tanpa layar, jadi mungkin (sekali lagi mungkin) battery bisa tahan lebih lama daripada battery ponsel android...


Didukung charger  dengan output 1000 mA, yah rasanya cukup sih untuk mengisi battery modem ini agar tidak tekor daya...


Mari kita pasang simcard nya dan pasang battery nya...



Setelah semua terpasang (simcard, batery, penutup belakang modem, charger, dan kabel USB dari charger ke modem), kita hidupkan unitnya...

Cara menghubungkan modem dengan perangkat kita dijelaskan di Buku PANDUAN PENGGUNA, mohon baca dulu buku ini...
*saya cukup lihat WiFi Key yang ada di kemasan modem untuk bisa mengoneksikan perangkat saya ke modem BOLT!


Setelah perangkat kita (komputer, laptop, ponsel, atau tablet, dsb) tersambung dengan modem ini,
mulailah kita aktivasi si BOLT! nya...



buka http://www.boltsuper4g.com/aktivasi

Lalu isi deh detail identitas kita...



Setelah itu kita tinggal menunggu email dari BOLT!
nanti di email tersebut terdapat :
  • USER ID
  • Password (bisa diubah setelah login)
Setelah mendapatkan email Bolt! - Aktivasi User, buka  http://www.boltsuper4g.com/my-bolt
Silahkan LogIn dengan User ID dan Password yang diberikan di email tersebut...


Sampai disini berarti sudah siap browsing nih...
BOLT! sobat sudah aktif...

Untuk mengatur setingan modem BOLT! nya
sobat bisa buka ke http://192.168.1.1/index.html#login

Default password nya : admin
* password bisa diubah



Sekian dulu penjelasan panjang ini...

Hasil test BOLT! menurut saya cukup lumayan,
dengan sinyal hanya 1 bar (dari 5 bar), untuk buat artikel blog ini cukup responsif dibanding Three dan Telkomsel.

Ini saja hanya 1 bar, bagaimana kalau sinyal BOLT! nya penuh (5 bar), lebih kenceng kali yah?

Daerah saya nampaknya belum kuat sinyalnya,
jadi untuk saya nilai speed test nya agak kurang sip...

Oh iya,
untuk sementara baru daerah sekitar Jabotabek yang dapat menggunakan jaringan BOLT ini...
lebihdetailnya dapat dilihat di...
http://www.boltsuper4g.com/jaringan-bolt.html

Pastikan daerah aktivitas sobat terjangkau jaringan BOLT! agar tidak menyesal membeli produk ini tapi ternyata jaringan BOLT! belum ada di daerah sobat...

*tapi tidak apa-apa sih kalau memang mau beli sekarang, bisa saja buat investasi. Karena harga promo sekarang lumayan murah daripada harga normalnya. Jaringan BOLT kedepannya bisa saja diperluas dan makin baik...

Lebih jelasnya tentang BOLT! dapat dibuka di...
http://www.boltsuper4g.com/

Selamat mencoba...

Senin, 09 Desember 2013

RFID BBM SUBSIDI

Hari sabtu pagi 7 Desember 2013 saya datang ke acara pemasangan RFID BBM komunitas di parkir timur Gelora Bung Karno (GBK),


Acara ini digagas oleh HOFOS (komunitas honda freed),
Menurut Dony Laksmana yang juga menjabat wakil ketua umum HOFOS, acara ini sebenarnya melanjutkan acara sebelumnya yang tidak mulus terlaksana karena kendala hujan. Namun untuk melakukan kembali acara ini (pasang RFID BBM), pihak PT INTI diwakili pak Aldy meminta minimal ada 200 mobil yang dipasang, barulah crew PT INTI akan melayani.